Sarana Jaya Salurkan Paket Sembako Bagi Tuna Netra
Hingga saat ini, Sarana Jaya giat menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada warga DKI yang terdampak pandemi. Belum lama ini, pada tanggal 13 Oktober 2020, Sarana Jaya telah menyalurkan 100 paket sembako kepada Difabel Agape Ministry, Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur.
Ketua Difabel Agape Ministry, Jhon Purba menjelaskan, bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi para tuna netra di sini. Mengingat pihaknya memiliki keterbatasan untuk bertahan hidup, namun hal itu tidak menyurutkan semangat dan perjuangan ditengah situasi pandemi, yang di rasa menambah beban hidup.
” Pekerjaan yang bisa kami lakukan sebelum pandemi sebagai tukang pijit dan berjualan kerupuk. Tetapi di tengah pandemi ini, usaha kami terkendala, jualan kerupuk kurang berjalan. Memijat, orang yang mau pijat takut terkena wabah Covid-19,” katanya.
Kami bersyukur ada uluran tangan dari Sarana Jaya. Dengan begitu, setidaknya para tuna netra di sana tidak harus memikirkan kebutuhan hidup sehari-hari untuk beberapa waktu ke depan.
”Berharap pandemi ini segera berakhir, kami doakan Sarana Jaya semakin berjaya. Apapun rintangannya, tidak menjadi masalah. Salam kami kepada semua pekerja dan staf di Sarana Jaya,” ucapnya.
Sementara itu, Direktur Sarana Jaya, Bima P. Santosa menceritakan, ditengah pandemi saat ini, Sarana Jaya terus menyulurkan tangan kepada warga yang membutuhkan melalui corporate responsibility social (CSR) perusahaan.
“Kami sangat senang jika warga yang kita bantu dapat bertahan ditengah kondisi saat ini, setidaknya mengurangi beban kebutuhan sehari-hari. Ini bentuk kepedulian terhadap warga sekitar DKI Jakarta,” tutupnya.